Ibu Ketua Persit Kartika Chandra
Kirana Cabang XVIII Kodim 0804/Magetan NY Desi Heri BW yang di wakili Ny Jemani
menghadiri perpisahan dan pelepasan murid kelompok B TK Kartika IV-22 dan 23 Kodim
0804/Magetan tahun ajaran 2017/2018 yang dilaksanakan pada Senin (14/5) di Aula
Koramil 0804/01 Magetan Jl Pahlawan No 3 Magetan Pada acara tersebut dihadiri
antara lain Ketua Yayasan TK Kartika beserta pengurus, Pasi Pers Kodim 0804/Magetan, Pasi Pers kodim 0804 Magetan
Kapten CAJ Jemani. Danramil Koramil 0804/01 di wakili Peltu Munawar. Kepsek TK
kel B TK KARTIKA IV - 22 Tk - 23 Dan SPS KARTIKA. ketua Yayasan TK KARTIKA
KARTIKA JAYA Di wakili Ny. Jemani. Ketua Komite TK KARTIKA Kel B TK KARTIKA IV
-22 TK B KARTIKA -23 Dan SPS KARTIKA
Rangkaian kegiatan perpisahan dan pelepasan TK Kartika IV-22 dan 23 Kodim 0804/Magetan diantaranya pembukaan, pembacaan doa, sambutan kepala sekolah, sambutan dari perwakilan murid kelompok B, sambutan dari perwakilan orang tua/wali murid, pemberian hadiah murid yang mendapat 10 besar, pemberian tali asih dari orang tua murid kepada yayasan TK Kartika IV-22 dan 23 dan pada acara ramah tamah di tampilkan pembacaan puisi, paduan suara, tari tobelo dan penampilan tari seorang kapiten.
Pada kegiataan tersebut Ny Heri BW yang diwakili Ny Jemani memberikan hadiah kepada anak murid yang mendapatkan nilai 10 besar selain itu beliau juga mengucapkan selamat kepada murid dan orang tua sehingga pada akhir anak-anak TK Kartika IV-22 dan 23 bisa menjadi orang yang berguna bagi agama, bangsa dan negara. (TSR)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar